Tips instalasi listrik agar peralatan elektronik dirumah aman

Mungkin ini yang anda cari juga!

        Sekarang ini setiap rumah ataupun gedung pastinya mempunyai instalasi listrik, di era serba moderen ini listrik menjadi hal yang sangat dibutuhkan. Layak hal nya seperti kebutuhan primer. dalam pemasangan instalasi listrik tidak hanya asal pasang saja, asal mengalir saja arusnya. tetapi harus benar benar aman dan nyaman serta rapi.berikut ini adalah beberapa hal yang harus diperhatikan jika akan memasang instalasi listrik
.

1. Kabel


Pilihlah kabel yang mempunyai daya tahan panas dan elastisitas yang tinggi dan tidak mudah         koyak. Sesuaikan ukuran kabel dengan arus listrik yang kita gunakan, untuk ukuran rumahan,   standar ukuran berdiameter 2,5MM dan sesuaikan dengan arus yang akan lewat dengan ukuran   kabel. Gunakan kabel yang berstandar SNI atau standar Internasional.

2. Pipa

Gunakan pipa yang tidak mudah pecah dan elastis dan tidak mudah terbakar.

3. Saklar


Gunakan saklar yang berkualitas tinggi dan berstandar. karena pemakaian digunakan dalam waktu lama. Sesuaikan spesifikasi saklar tidak melebihi kapasitas yang tertera pada saklar tersebut dan tidak terlalu banyak memberikan beban pada saklar tersebut.

4. Stop kontak


Gunakan stop kontak yang tembaga atau kuningan agar penghantaran arus listrik lebih baik, pilih stopkontak yang mempunyai arde/grounding. dan stop kontak yang berstandar.

5. Lampu


Gunakan lampu hemat energi dan berkualitas untuk mendapatkan penerangan yang lebih baik dan tidak boros pemakaian listrik.

6. MCB(miniatur circuit breaker)


MCB merupakan alat pemutus arus listrik otomatis jika terjadi short circuit atau arus singkat, korsleting, maka dari itu pilihlah MCB yang mempunyai latar blakang yang kualitasnya emang teruji.dan berstandar .

Dalam pemasangan intalasi jangan terlalu banyak kabel dalam satu pipa, dan usahkan pemasangan rapi dan tidak ada sambungan. dalam pemasangan harus menggunakan arde atau grounding dalam setiap stop kontak. Karena arde ini sangat penting untuk grounding peralatan elektronik dan keamanan instalasi.Sesuaikan ukuran kabel dengan arus listrik yang akan dipakai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

berkomentarlah yang baik dan benar agar dapat membantu sesama, komentar akan saya balas di hari kerja dan jam kerja. jika komentar anda tidak saya balas berarti saya tidak bisa membalasnya dikarenakan saat dibalas tidak muncul komentar anda di postingan saya. mohon berkomentar lagi sampai saya balas. trimakasih, dan harap dimaklumi